Bala Ngarebeg

Ketika perputaran era berlangsung, dunia maya membelenggu kausalitas alam hingga terjadi ketimpangan pada perputaran sistem kehidupan yang disebut dengan “pralaya”. Ngarebeg sebagai acuan konsep dasar untuk menyelamatkan, menjaga, dan melestarikan budaya tradisi kearifan lokal. Implementasinya dihadirkan melalui penciptaan karya kreatif dan inovatif, Bala Ngerebeg yang diartikan sebagai Pasukan Penolak Bala (Nasib Buruk) serta simbolisasi semangat generasi muda dalam perjuangan menjaga keberlangsungan budaya.

Bala Ngarebeg merupakan sebuah karya heroik dan mistik dengan kearifan lokal bali dalam kemasan modernisasi. Karya ini sempat dibawakan pada ulang tahun pemerintah Provinsi Bali.